Melalui Sri Pamela Group, Holding Perkebunan Nusantara Hadir Bantu Korban Bencana di Batang Toru

JABAROKENEWS.COM, Batang Toru, 19–20 Desember 2025 – Sebagai wujud kepedulian dan komitmen Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PT Sri Pamela Medika Nusantara (SPMN) melalui Sri Pamela Group, yang merupakan bagian dari ekosistem Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero), menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat terdampak bencana banjir dan longsor di wilayah Batang Toru, Sumatera Utara.

Kegiatan bantuan kemanusiaan ini dilaksanakan selama dua hari, mencakup sejumlah titik terdampak bencana, dengan fokus pada pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat serta dukungan layanan kesehatan bagi warga dan pengungsi.

Pada Jumat (19/12/2025), tim Sri Pamela Group menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak banjir di Kebun Batang Toru, tepatnya di Desa Aek Nadol, Kecamatan Batang Toru. Banjir yang melanda wilayah tersebut berdampak signifikan terhadap aktivitas harian warga dan pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat setempat.

Bantuan yang disalurkan meliputi makanan siap konsumsi, obat-obatan, serta layanan pemeriksaan kesehatan. Tim medis Sri Pamela Group turut melakukan pemantauan kondisi kesehatan warga guna mencegah munculnya penyakit pascabencana.

Kegiatan dilanjutkan pada Sabtu (20/12/2025) di PKS Hapesong, Afdeling 1 Tombahaya, yang menjadi lokasi pengungsian korban bencana longsor. Bencana tersebut mengakibatkan sekitar 350 kepala keluarga dari wilayah Leubuhum dan Rambangan harus mengungsi demi keselamatan.

Selain penyaluran bantuan makanan dan layanan kesehatan bagi para pengungsi, perhatian khusus juga diberikan kepada anak-anak terdampak. Tercatat sebanyak 112 siswa SDN 100113 Panobasan Leubuhom, Desa Panobasan Lombang, terdampak akibat bencana longsor yang terjadi di wilayah tersebut.

Tim medis Sri Pamela Group yang terdiri dari dokter dan perawat memberikan pemeriksaan kesehatan, penanganan keluhan penyakit ringan, serta edukasi kesehatan dasar, khususnya bagi anak-anak dan kelompok rentan di lokasi pengungsian.

Penyaluran bantuan ini merupakan bagian dari komitmen Holding Perkebunan Nusantara melalui PT Sri Pamela Medika Nusantara dalam menjalankan program TJSL di bidang sosial dan kemanusiaan. Kehadiran langsung di tengah masyarakat terdampak diharapkan dapat membantu meringankan beban warga serta mendukung proses pemulihan pascabencana.

Holding Perkebunan Nusantara bersama seluruh entitas anak perusahaan akan terus berkomitmen memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan lingkungan, khususnya dalam menghadapi situasi darurat akibat bencana alam. (*)