Polres Lebak Distribusikan Air Bersih Kepada Warga yang Terdampak Kekeringan
FAJARLAMPUNG.COM – Lebak, Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono diwakili Wakapolres Lebak Polda Banten Kompol Arya Fitri Kurniawan pimpin pendistribusian bantuan air bersih dari Polres Lebak bagi warga terdampak kekeringan di Kampung Cempa Desa Cempa dan Kampung Kalanganyar Desa Kalanganyar Kecamatan Kalanganyar Kabupaten Lebak pada Jumat (25/08).
Dalam kegiatan tersebut Wakapolres Lebak Kompol Arya Fitri Kurniawan, didampingi Kapolsek Rangkasbitung AKP Pipih Iwan, Kasihumas Polres Lebak Iptu Aminarto mendistribusikan air bersih sebanyak 8.000 liter air bersih dengan menggunakan mobil PDAM Lebak.
Saat ditemui, Wakapolres Lebak Kompol Arya Fitri Kurniawan membenarkan kegiatan tersebut. “Pada hari ini Polres Lebak mendistribusikan bantuan air bersih bagi warga terdampak kekeringan di kp. Cempa Desa Cempa dan Kp. Kalanganyar Desa Kalanganyar Kec. Kalanganyar Kab. Lebak,” ujar Arya.
“Kegiatan dilaksanakan guna membantu warga yang kesulitan mendapatkan air bersih dikarenakan terdampak kekeringan, karena musim kemarau,” ungkapnya.
“Mudah-mudahan dengan bantuan ini bisa membantu dan meringankan beban warga masyarakat,” ucap Arya.
“Kami akan memantau daerah mana saja di daerah hukum Polres Lebak yang terdampak atau kesulitan mendapatkan air bersih nanti kami akan Distribusikan bantuan air bersih tersebut,” terangnya. (wan)
Sumber: Bidhumas